Kamis, 15 Juli 2010

BIOGRAPHY



Musik merupakan bahasa yang universal dan merupakan suatu karya seni serta kebudayaan yang mempunyai kekuatan , karena musik lahir dari naluri manusia, imjinasi dan emosi yang tertuang melalui instrument atau suara manusia yang dapat diterima dan dinikmati. Musik merupakan seni menyusun suara indah semata, akan tetapi merupakan harmoni dan interaksi nada yang diciptakan dan dimainkan oleh individu yang professional.

Sejalan dengan tuntutan diatas dan dengan semakin maraknya permusikan, khususnya di Indonesia, kami para insan penggemar musik ingin mengekspresikan jiwa musik kami melalui wadah berbentuk kelompok bermusik yang biasa disebut grup musik atau grup band. Akan tetapi bukan hanya bermusik yang kami harapkan disini, kami juga ingin menjadi seorang entertainer, sehingga kami bisa memainkan musik sekaligus menghibur para pecinta musik, yang akhirnya membawa kami pada kepuasan dalam bermain musik.
Kami adalah sebagian kecil dari sekian banyak anak muda yang gemar bermain musik dan bermimpi menjadi musisi yang profesional. Dan dari sudut pandang serta persepsi yang sama terhadap musik, maka kami mencoba mengukir prestasi dari bidang seni musik dengan menyatukan tujuan bermain musik, yaitu menjadi seorang musisi serta entertainer yang profesional,dan diakui karyanya serta diterima diblantika musik Indonesia.

Selain itu kami juga berharap, dengan aktif menggeluti musik, bisa menghindari dari kegiatan yang mengarah pada hal-hal negative, seperti penyalahgunaan obat – obatan terlarang, seks bebas dan tawuran serta hal negative lainnya yang dapat merusak citra kami sebagai penerus bangsa.
Permana…adalah sebuah band yang diambil dari salah satu nama JALAN, tempat keseharian personil grup band kami ngumpul2,becanda,dan mengekspresikan hobby kami dalam bermusik.

PERMANA dibentuk pada tanggal 10 November 2005. Meskipun usia grup band kami tergolong muda, tapi kami punya satu misi Memberikan warna musik yang berbeda, untuk dinikmati Audience baik kalangan muda maupun tua.
PERMANA digawangi Chikal (Vocal), Dwie (Drum), N’dy (Keyboard).
Di album perdana ini yg bertitle “Yang Penting” dengan hits Single Maaf (aku cinta), memberikan nuansa romance (easy listening) untuk para penikmat musik Indonesia.
Management Contact : Jei Alamsyah 081222074975 / 085224209979 / 085710588854

Tidak ada komentar:

Posting Komentar